Innalillahi wainna ilaihi rajiun
Ketika kita disini menunggu Ramadhan yang sebentar lagi tiba, dibelahan dunia lain saudara-saudara kita sedang menderita, tepatnya di Gaza Palestina yang masih dalam keadaan yang mencekam akibat serang udara dari pasukan zionis israel sejak 2 hari kebelakang ini.
Sabtu (4/5) Gaza mendapatkan serangan rudal pesawat dan tank yang ditempatkan di jalur utara dan selatan Gaza oleh pasukan zionis israel. Masyarakat tak bersalah menjadi korbannya. Masyarakat yang menderita masih saja di bombardir dengan berbagai serangan yang tidak manusiawi, hingga nyawa kembali terenggut.
Sahabat, mari kita doakan saudara-saudara kita di Palestina dan dimanapun yang hari tertindas dan menderita. Berikan doa terbaik kita sepanjang shalat dalam sujud kita khususnya dibulan ramdhan yang penuh barokah yang datang sebentar lagi, Semoga Allah kuatkan iman dan menangkan mereka atas orang-orang dzolim. Aamiin
@yatimmandiri #YatimMandiri #Gaza #GazaUnderAttack #SavePalestine #freepalestine #palembangterkini #palestinewillbefree
0 Comments
Posting Komentar